Home > Ekonomi

Kabar Gembira, Pemkot Depok akan Gratiskan Biaya Pajak Bumi dan Bangunan, Ini Syaratnya

Kemudian keputusan yang kedua, lanjut Dedi, Pemkot Depok juga membebaskan pembayaran tunggakan PBB waktu yang lampau berapa pun waktu yang telah dilewatinya.
Warga melakukan pembayaran PBB di Bank BJB. (Foto: Dok REPUBLIKA) 
Warga melakukan pembayaran PBB di Bank BJB. (Foto: Dok REPUBLIKA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Ada kabar gembira bagi warga Kota Depok, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan membuat kebijakan gratis terkait pajak bumi dan bangunan atau PBB.

Kabar tersebut disampaikan Gubernur Jawa Barat. (Jabar), Dedi Mulyadi dalam keterangannya melalui video di Instagram @dedimulyadi71, Ahad (27/04/2025).

"Ada kabar gembira dari Pemkot Depok Wali Kota mengambil keputusan, satu membebaskan biaya pajak bumi dan bangunan di bawah nilai objek pajaknya Rp 200 juta, di bawah Rp 200 juta gratis tidak usah bayar PBB," ungkap Dedi Mulyadi yang akrab disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM).

Baca juga: Depok akan Gratiskan PBB untuk Bagunan Cagar Budaya

Kemudian keputusan yang kedua, lanjut Dedi, Pemkot Depok juga membebaskan pembayaran tunggakan PBB waktu yang lampau berapa pun waktu yang telah dilewatinya.

Menurutnya, ini adalah semangat baru semoga gagasan Pemkot Depok bisa diadposi oleh pemerintahan kabupaten dan kota lainnya di seluruh Jawa Barat.

Gubernur Jabar berharap pemerintahan lainnya juga bisa melakukan hal serupa seperti yang dilakukan oleh Kota Depok.

Baca juga: BKD Depok Catat Realisasi PBB 2025 Triwulan I Capai 139 Persen

"Kayanya kalau orang Jawa Barat nih tunggakan PBB-nya dibebasin dan kemudian yang di bawah Rp 200 juta tidak usah bayar lagi selamanya keren deh, ayo Pak Bupati Wali Kota seluruh Jawa Barat buat kebijakan yang membuat lega masyarakatnya tanpa menghilangkan spirit untuk membangun," ajak Dedi.

Gubernur Jabar mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Depok Supian Suri atas kebijakan terkait PBB terhadap masyarakat di wilayah yang berbatasan dengan Kabupaten Bogor dan Jakarta tersebut.

"Terima kasih Pak Wali Kota Depok semoga langkahnya menjadi langkah menuju kemajuan bagi Kota Depok," ucap Dedi. (***)

× Image