Home > Edukasi

Kenalkan Tren Games dan Dunia E-sport

paling terkenal dan sering dimainkan oleh anak-anak di Indonesia adalah MOBA (Multiplayer Online Battle Arena), seperti Mobile Legende dan PUBG.
Hadirnya internet membuat game berevolusi yang awalnya hanya dimainkan sendiri menjadi skala global. foto Permata Berlian.
Hadirnya internet membuat game berevolusi yang awalnya hanya dimainkan sendiri menjadi skala global. foto Permata Berlian.

ruzka.republika.co.id – Game adalah sesuatu yang dapat dimainkan dengan aturan tertentu. Dalam game atau permainan, ada menang dan kalah. Biasanya dalam konteks tidak serius atau dengan tujuan refreshing.

Di era digital sekarang ini, hadirnya internet membuat game berevolusi yang awalnya hanya bisa dimainkan sendiri menjadi skala global. Kita bisa terhubung dengan siapa saja di dunia ini dan bermain bersama-sama. Hal ini biasa kita sebut dengan game online.

Jenis-jenis game online sangat banyak. Tapi, yang paling terkenal dan sering dimainkan oleh anak-anak di Indonesia adalah MOBA (Multiplayer Online Battle Arena), seperti Mobile Legende dan PUBG.

Kenapa? Karena penggunaan smartphone memudahkan semua umur menjangkau untuk bermain game online tersebut.

Menurut Desto selaku Key Opinion Leader pada webinar yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kamis (30/6/2022), "Di era digital ini semua manusia dari berbagai macam umur sudah mengetahui game online.

Tidak sedikit dari mereka yang bermain game online karena perangkat yang tersedia juga sudah begitu banyak.

Game juga memiliki manfaat, selain menghalau stres dan depresi, bermain game membuat kita menjadi kreatif.

"Di era sekarang ini, bermain game khususnya game online kita akan mendapatkan teman baru dari segala penjuru dunia dan tidak lupa game bisa membuat kita menghasilkan uang yang angkanya begitu fantastis," ujar Desto.

Seiring menjamurnya e-sport lanjut Desto, semakin memperkuat bahwa dari bermain game ini seorang gamer bisa menghasilkan uang.

E-sport merupakan suatu profesi pekerjaan bermain game, karena game online sudah dipertandingkan baik secara nasional dan internasional. Peminat e-sport di Indonesia sudah semakin banyak. Potensinya sangat besar dengan jumlah gamer di Indonesia sampai 100 juta di tahun 2020.

Menurut Angelina, Key Opinion Leader kedua dalam webinar tersebut untuk memasuki dunia e-sport setidaknya ada beberapa hal yang mesti diperhatikan. Selain harus sering berlatih, pilihlah terlebih dahulu game apa yang ingin kita dalami.

"Cobalah mendalami game dari para pemain yang sudah lebih terjun bermain game tersebut. Tapi jangan lupa, dalam bermain game kita harus memiliki etika yang baik. Sportif, tidak rasis, tidak berkata kasar, dan yang paling utama adalah jangan menggunakan program ilegal atau biasa disebut dengan cheat," Desto memaparkan.

Dengan adanya webinar literasi digital tentang game online ini, diharapkan masyarakat mengetahui bahwa industri e-sports di Indonesia menjadi salah satu subsektor ekraf yang berkembang sangat pesat. Sehingga berhasil menjadi pandemic winner dan mampu memberikan kontribusi besar terhadap perekonomian Indonesia di masa pandemi seperti saat ini.

Terlebih dengan semakin banyaknya entitas bisnis, yang menaruh minat berkolaborasi dengan e-sport untuk mendukung pengembangan bisnisnya.

"Silahkan cari penghasilan dari games, namun kita tetap harus menjalankan aturan & etika bermain games di era digital ini," tandasnya. * (Yayan)

× Image