Home > Nasional

Presiden Prabowo Subianto Tunjukan ke Bill Gates Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di SDN Jati 03 Pulogadung

Gemuruh suara sahutan semakin semarak ketika Presiden Prabowo dan Bill Gates secara bersamaan memasuki lapangan SDN Jati 03 Pulogadung.
Presiden Prabowo Subianto mengajak pengusaha dari AS, Bill Gates untuk meninjau langsung implementasi MBG di SDN Jati 03 Pulogadung, Jakarta Timur, (Jaktim), Rabu (07/05/2025). (Foto: Dok REPUBLIKA) 
Presiden Prabowo Subianto mengajak pengusaha dari AS, Bill Gates untuk meninjau langsung implementasi MBG di SDN Jati 03 Pulogadung, Jakarta Timur, (Jaktim), Rabu (07/05/2025). (Foto: Dok REPUBLIKA)

RUZKA-REPUBLKKA NETWORK -- Presiden Prabowo Subianto mengajak pengusaha dari Amerika Serikat (AS), Bill Gates untuk meninjau langsung implementasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Jati 03 Pulogadung, Jakarta Timur, (Jaktim), Rabu (07/05/2025).

Presiden Prabowo dan Bill Gates tiba di SDN Jati 03 Pulogadung pukul 10:30 WIB dan disambut teriakan semangat para siswa-siswi dan juga warga sekitar yang menunggu di pinggir jalan.

“Prabowo! Prabowo! Prabowo,” seru para warga di pinggir jalan sembari mengibarkan bendera merah putih.

Baca juga: GKR Hemas dan IPEMI Kalbar: Perempuan Pengusaha Jadi Pilar Ekonomi Daerah

Presiden Prabowo pun menyapa para warga dari dalam kendaraan Maung Garuda yang ditumpanginya.

Gemuruh suara sahutan semakin semarak ketika Presiden Prabowo dan Bill Gates secara bersamaan memasuki lapangan SDN Jati 03 Pulogadung.

Para siswa siswi yang berada di lantai dua dan tiga secara serempak memanggil nama Presiden Prabowo sembari melambaikan tangan ke arah kepala negara.

“Pak Prabowo! Prabowo! Prabowo!” teriak siswa dan siswi SDN Jati 03 Pulogadung.

Baca juga: Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tegaskan 3 Prinsip Utama dalam Pelaksanaan SPMB 2025, Jangan Ada Percaloan

Prabowo kemudian melambaikan tangan ke arah lantai dua dan tiga sembari menyapa mereka dengan senyum ramahnya.

Kunjungan Presiden Prabowo bersama pemilik Microsoft itu ke SDN Jati 03 Pulo Gadung ini menjadi satu rangkaian usai pertemuan keduanya di Istana Merdeka, Jakarta.

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana mengungkap komentar dari Bill Gates terkait pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Baca juga: Ekonomi Kreatif Harapan Baru Daerah, Komite III DPD RI dan KemenEkraf Dorong Kebijakan Nyata

"Pak Bill Gates mengapresiasi makan bergizi gratis sebagai program unggulan Prabowo itu yang telah berjalan sejak awal tahun 2025 lalu. Kemudian menekankan terutama pentingnya untuk ibu hamil, menyusui, dan anak balita," ujar Dadan di sekolah SDN Jati 03, Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Bill Gates berpandangan terkait pentingnya program makan bergizi yang tidak hanya untuk para siswa di sekolah, melainkan juga untuk ibu hamil dan menyusui.

"Ini program yang sangat penting. Ibu hamil, ibu menyusui, dan anak balita serta anak-anak yang masih membutuhkan pertumbuhan," ungkap Dadan. (***)

× Image