Home > Nasional

Polwan Satlantas Polrestro Depok Bagikan Makanan ke Korban Banjir di Sawangan

Tim medis dari Polrestro Depok melakukan pemeriksaan kepada warga dan memberikan obat sesuai kebutuhan.
Kanit Kamsel Sarlantas Polrestro Depok, AKP Elly Pandiansari sedang membagikan makanan ke warga korban banjir di Perum Sawangan Permai, Selasa (04/03/2024). (Foto: Dok RUZKA INDONESIA) 
Kanit Kamsel Sarlantas Polrestro Depok, AKP Elly Pandiansari sedang membagikan makanan ke warga korban banjir di Perum Sawangan Permai, Selasa (04/03/2024). (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Polisi Wanita (Polwan) dari Satuan Lalulintas (Sarlantas) Polres Metro (Polrestro) Depok melakukan giat bakhti sosial (Bansos) ke kawasan yang terjadi bencana alam di Perum Sawangan Permai, Kota Depok, Selasa (04/03/2025), pada pukul 15.00 WIB.

Tim Cendrawasih 1 Polwan Satlantas Polrestro Depok mendampingi Wakasat Lantas, Kompol Yayat beserta Kapolsek Bojongsari dan anggota Polrestro Depok melaksanakan kegiatan sosial berupa membagikan makanan kepada korban banjir di Perum Sawangan Permai.

"Giat ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang menjadi korban banjir," ujar Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Sarlantas Polrestro Depok, AKP Elly Pandiansari dalam keterangan yang diterima, Selasa (04/03/2025).

Adapun anggota Polwan Satlantas Polrestro Depok yang melakukan aksi bagi-bagi makanan ke masyarakat korban banjir di Perum Sawangan Permai dipimpin Waksat Lantas, Kompol Yayat, AKP Elly Pandiansari, Iptu Sally, Bripka Sari dan Brigadir April.

Sementara itu, Polrestro Depok juga menggelar kegiatan Bhakti Kesehatan dengan layanan pemeriksaan kesehatan gratis, pemeriksaan tensi darah, dan pemberian obat-obatan di Jalan Sawangan Permai, RT 2 RW 8, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Depok, Selasa (04/03/2025).

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 11.00 WIB hingga selesai ini bertujuan untuk membantu warga yang mengalami gangguan kesehatan akibat banjir.

Tim medis dari Polrestro Depok melakukan pemeriksaan kepada warga dan memberikan obat sesuai kebutuhan.

Dalam layanan ini, sebanyak 4 warga mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan obat-obatan sesuai dengan keluhan mereka. Kegiatan ini disambut baik oleh warga, yang merasa terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan gratis dari Polres Metro Depok.

"Kami berharap kegiatan ini bisa sedikit meringankan beban warga yang terdampak banjir dan membantu mereka tetap menjaga kesehatannya," ujar AKP Lindar dalam keterangannya.

Bhakti Kesehatan ini menjadi bagian dari upaya Polrestro Depok dalam membantu masyarakat, khususnya di saat kondisi darurat seperti banjir. Warga yang hadir pun mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan dari kepolisian. (***)

× Image