Home > Nasional

Depok Gelar Latgab Bantuan Hidup Dasar Tahun 2024 Bersama Gerakan Pramuka

Saat ini jumlah pangkalan Saka Bakti Husada Kota Depok berjumlah 4 pangkalan yaitu Pangkalan Sawangan, Pangkalan Cimanggis, Pangkalan Cipayung dan Pangkalan Beji.
Dinkes Kota Depok gelar Latgab Pelatihan Bantuan Hidup Dasar bagi Anggota Saka Bakti Husada (SBH) se-Kota Depok. (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok)
Dinkes Kota Depok gelar Latgab Pelatihan Bantuan Hidup Dasar bagi Anggota Saka Bakti Husada (SBH) se-Kota Depok. (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Nina Suzana mengatakan gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok untuk membina anak dan pemuda Indonesia agar menjadi kader pembangunan bermoral Pancasila, yang kuat dan sehat jasmani maupun rohani.

Adapun gerakan Pramuka memiliki peran dalam rangka menyukseskan program pemerintah terutama adalah membekali peserta didik dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang kesehatan yang merupakan bagian penting dari pembangunan nasional.

Satuan Karya Pramuka (Saka) merupakan wadah pengembangan bakat, minat dan keterampilan anggota penegak dan pandega Gerakan Pramuka.

"Saka Bakti Husada berfungsi sebagai wadah pendidikan dan pembinaan, pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta keterampilan di bidang Kesehatan," ujar Nina saat membuka Latihan Gabungan (Latgab) Bantuan Hidup Dasar di Balai Kota Depok, Kamis (29/11/2024).

Menurut Nina, tujuan Saka Bakti Husada yaitu untuk mewujudkan kader pembangunan di bidang kesehatan, yang dapat membantu melembagakan norma hidup sehat bagi semua anggota gerakan Pramuka dan masyarakat di lingkungannya.

Saat ini jumlah pangkalan Saka Bakti Husada Kota Depok berjumlah 4 pangkalan yaitu Pangkalan Sawangan, Pangkalan Cimanggis, Pangkalan Cipayung dan Pangkalan Beji.

"Kami berharap ada pangkalan Saka Bakti Husada di tiap Kecamatan. Mohon dukungan Kwarcab dan Kwarran agar dapat bekerjasama dengan UPTD Puskesmas dalam pembentukan dan pelantikan 7 pangkalan di Kota Depok," harapnya.

Lebih lanjut, pelaksanaan pangkalan Saka Bakti Husada pada pedoman umum pembinaan Saka Bakti Husada Kementerian Kesehatan Tahun 2018 menjelaskan Pangkalan Saka Bakti Husada dapat berlokasi di Puskesmas, atau UPT Kesehatan seperti Rumah Sakit, Poltekkes, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).

Kemudian Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP),Balai Laboratorium Kesehatan (Labkes), Balai Kesehatan Olah Raga, dan dapat pula Sekretariat Organisasi Profesi Kesehatan.

"Inti kegiatan Saka Bakati Husada adalah aktifnya adik-adik anggota berkegiatan di Pangkalan Saka Bakti Husada. Pembentukan Pangkalan Saka Bakti Husada dapat diinisiasi oleh UPT Kesehatan, Dinas Kesehatan atau Puskesmas. Untuk pembetukan Pangkalan Saka Bakti Husada yang dapat dilakukan oleh UPT Kesehatan, Dinas Kesehatan dan atau Puskesmas," jelas Nina.

Gerakan Pramuka mengadakan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar bagi Anggota Saka Bakti Husada (SBH) se-Kota Depok ini dilaksanakan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok.

Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024.

"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pertolongan pertama saat kejadian kepada korban yang mengalami sakit, cidera, atau kecelakaan yang membutuhkan bantuan dasar hidup," terang Kepala Dinkes Depok, Mary Liziawati dalam keterangan yang diterima, Jumat (29/11/2024).

Menurut Mary, kesehatan merupakan salah satu pilar utama dalam pembangunan masyarakat yang sejahtera, dimana untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal, partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci keberhasilan.

"Dalam hal ini, keberadaan kader kesehatan menjadi sangat penting sebagai penggerak sekaligus pelaksana berbagai program kesehatan di tingkat komunitas," ungkapnya.

Gerakan Pramuka merupakan wadah pendidikan luar sekolah dan keluarga yang dilaksanakan dalam berbagai bentuk kegiatan menarik, menantang dan menyenangkan dengan menggunakan prinsip dasar dan metode Kepramukaan.

Berbagai kegiatan itu diselenggarakan Gerakan Pramuka disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan jiwa peserta didik, sebagai upaya pencapaian tujuan akhir proses pembinaan yaitu pembentukan watak dan karakter yang sesuai dengan perkembangan jaman.

"Adapun bentuk kegiatan hari ini berupa tatap muka berisi paparan materi, dan praktik Bantuan Hidup Dasar (BHD). Peserta kegiatan adalah Ketua Pangkalan SBH, Ketua Gerakan Pramuka Kwarran se Kota Depok, 275 Anggota SBH dan Anggota Gerakan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di Kota Depok," pungkas Mary. (***)

× Image