Home > Lingkungan

Kelurahan Mekarjaya Gelar Pawai Budaya, Meriahkan Hari Jadi ke-26 Kota Depok

Kegiatan bertajuk Bebesanan Kelurahan Mekarjaya ini akan diselenggarakan di Taman Merdeka, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, pada 26 April 2025.
Flayer Kelurahan Mekarjaya menggelar Pawai Budaya dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-26 Kota Depok. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA) 
Flayer Kelurahan Mekarjaya menggelar Pawai Budaya dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-26 Kota Depok. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Kelurahan Mekarjaya akan menggelar Pawai Budaya dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-26 Kota Depok.

Kegiatan bertajuk Bebesanan Kelurahan Mekarjaya ini akan diselenggarakan di Taman Merdeka, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, pada 26 April 2025.

Lurah Mekarjaya, Nelda Purnadia mengatakan, peringatan Hari Jadi ke-26 Kota Depok ini akan dimeriahkan dengan pawai budaya arak-arakan penganten Depok, yang juga dirangkai dengan acara besanan.

Baca juga: Kelurahan Cilangkap Depok Gelar Bina Keluarga Balita Emas, Dorong Peran Keluarga dalam Dukung Tumbuh Kembang Anak Usia Dini

"Jadi nanti akan ada yang mengenakan pakaian pengantin Depok dan akan ditampilkan prosesi seserahan menggunakan roti buaya dan disambut dengan petasan," jelas Nelda dalam keterangan yang diterima, Jumat (25/04/2025).

Dia menambahkan, nantinya juga akan ada penampilan palang pintu yang merupakan tradisi budaya Kota Depok. Lalu, lanjutnya, akan ada penampilan qasidah dan hadroh, dongdang bawaan besan, rantang betawi, dan musik gambang kromong.

"Yuk meriahkan Hari Jadi ke-26 Kota Depok dengan pawai budaya. Datang dan kunjungi acara kami," ajak Nelda. (***)

Baca juga: Mengganggu, Kelurahan Cisalak Depok Tutup Permanen TPS Liar Disamping Empang Darno RW 07

× Image