Home > Nasional

Jambore Bersih-bersih Masjid Jawa-Bali di Masjid Pantai Bali

Firmansyah Dimmy mewakili Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN) mengapresiasi gerakan kebaikan yang baru pertama kali diadakan secara massal di Bali.
Gerakan Bersih-bersih Masjid Jawa- Bali yang dimulai dari Masjid Jogokariyan, Yogyakarta pada 11 April 2025 dengan tujuan akhir di Masjid Pantai Bali, Desa Cupel, Jembrana, Bali. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA) 
Gerakan Bersih-bersih Masjid Jawa- Bali yang dimulai dari Masjid Jogokariyan, Yogyakarta pada 11 April 2025 dengan tujuan akhir di Masjid Pantai Bali, Desa Cupel, Jembrana, Bali. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Tim Bersih-bersih Masjid dari Jogokariyan Yogyakarta, Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN), dan DKM Masjid Pantai Bali menyelenggarakan Jambore Besih-bersih Masjid Jawa-Bali.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan masjid dan lingkungan, serta meningkatkan kerja sama dan kebersamaan antar masyarakat dan organisasi.

Kyai Muhammad Jazir, tokoh Masjid Jogokariyan yang hadir dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa kegiatan Besih-bersih Masjid Jawa-Bali ini diikuti oleh berbagai komunitas dari Yogjakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Bali.

Baca juga: Anggota DPD RI Salurkan Bantuan Korban Banjir Aceh Utara, Dorong Normalisasi Krueng Ajo

"Ada 309 peserta yang terdaftar dalam kegiatan yang mengangkat tagline "Bersih Masjidku, Bersih Negeriku"," ungkap Ketua Tim Touring Bersih-bersih Masjid Jawa-Bali, Ustadz Ismail Toha Putera, dalam keterangan yang diterima, Ahad (13/04/2025).

Firmansyah Dimmy mewakili Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN) mengapresiasi gerakan kebaikan yang baru pertama kali diadakan secara massal di Bali.

"Kita berharap kegiatan Bersih-bersih Masjid Jawa- Bali bisa berlangsung secara berkesinambungan dan dapat menggerakkan dunia pariwisata di Jembrana," harapnya.

Baca juga: Atasi Kemacetan di Puncak Bogor, Kemen PU akan Bangun Jalan Tol Puncak

Gerakan Bersih-bersih Masjid Jawa- Bali yang dimulai dari Masjid Jogokariyan, Yogyakarta pada 11 April 2025 dengan tujuan akhir di Masjid Pantai Bali, Desa Cupel, Jembrana, Bali tersebut, diisi dengan rangkaian kegiatan, antara lain:

* Bersih-bersih masjid

* Tabligh Akbar, "Silaturahim Online Dunia"

* Camping Bareng Pak Kyai

* Sharing Session

* Parade Omplok Layar

(Dayung Sampan)

* Wisata Air dengan Jukung (Perahu Layar)

* Mancing mania

Gerakan Bersih-bersih Masjid Jawa- Bali tersebut diharapkan dapat membawa perubahan yang signifikan dalam membangun spirit baru untuk perbaikan bangsa dan negeri ini. (***)

× Image