Home > Transportasi

Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwal dan Harga Tiket Bus Damri, Sawangan Depok ke Bandara Soetta

Saat ini Bus Damri jurusan Terminal Sawangan- Bandara Soetta maupun sebaliknya dikenakan tarif sebesar Rp 95 ribu.
Bus Damri jurusan Kota Depok ke Bandara Soetta. (Foto: Dok REPUBLIKA) 
Bus Damri jurusan Kota Depok ke Bandara Soetta. (Foto: Dok REPUBLIKA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK -- Mudik Lebaran 2025?. Ada layanan bus yang baru diresmikan yakni layanan Bus Damri dari Terminal Sawangan Depok dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta)?

"Layanan ini termasuk baru diresmikan pada Oktober 2024 lalu," ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, Zamrowi dalam keterangan yang diterima, Selasa (25/03/2025)

Saat ini Bus Damri jurusan Terminal Sawangan- Bandara Soetta maupun sebaliknya dikenakan tarif sebesar Rp 95 ribu.

"Penumpang bisa membeli tiket secara langsung di counter Bus Damri ataupun secara daring lawat aplikasi Damri Apps yang bisa di unduh melalui play store," terang Zamrowi.

Bus akan berangkat dari Terminal Sawangan mulai pukul 05.00 hingga 19.00 WIB, dengan keberangkatan setiap satu jam sekali.

Dari Bandara Soetta, bus akan beroperasi mulai pukul 07.00 hingga 21.00 WIB dengan jadwal yang sama.

"Keberadaan layanan ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas warga Depok yang ingin bepergian ke bandara, rerutama saat mudik Lebaran tahun ini" harap Zamrowi. (***)

× Image