Resmikan SPKLU Zeni Menzikon TNI AD, PLN-TNI Kolaborasi Dukung Kendaraan Listrik di Jakarta
RUZKA-REPUBLIKA NETWORK – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Hari ini, PLN meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Kawasan Komplek Zeni Menzikon TNI AD, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Peresmian ini merupakan hasil kolaborasi antara PLN dan TNI AD dalam rangka mendukung penggunaan kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan. Hadir dalam acara tersebut, Komandan Kompi Zeni Menzikon TNI AD, M. Harahap dan Hermansyah, yang menyampaikan apresiasi atas inisiatif ini.
“Saya senang dengan adanya SPKLU ini, karena teknologi ramah lingkungan seperti ini menjadi kebutuhan di masa depan, mengingat bahan bakar minyak mungkin akan habis beberapa tahun mendatang. Semoga PLN terus memenuhi kebutuhan pengguna kendaraan listrik dengan memperbanyak SPKLU di berbagai lokasi strategis di Jakarta,” ujar Hermansyah.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menegaskan pentingnya kolaborasi berbagai pihak dalam membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.
“PLN terus berkomitmen untuk memperluas infrastruktur kendaraan listrik melalui penyediaan SPKLU di lokasi-lokasi strategis. Kolaborasi dengan TNI AD ini adalah langkah nyata dalam mendukung transisi energi bersih, sekaligus memberikan kemudahan akses bagi masyarakat, termasuk di lingkungan TNI,” jelas Lasiran.
Manager PLN UP3 Ciracas, Anton Suprapto Adi, menambahkan bahwa pengembangan SPKLU ini menjadi bagian dari upaya PLN dalam menciptakan fasilitas umum yang ramah lingkungan dan efisien.
“Langkah PLN menghadirkan SPKLU di berbagai tempat strategis, termasuk di Kawasan Komplek Zeni Menzikon TNI AD, merupakan bagian dari misi kami untuk mendukung kendaraan listrik dan mengurangi emisi karbon di Jakarta. Kami berharap fasilitas ini dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh seluruh pengguna kendaraan listrik,” ujar Anton. ***