Home > News

Wow! 850 Bacaleg Resmi Daftar ke KPU Depok, Perebutkan 50 Kursi DPRD

Sudah 850 Bacaleg yang di daftarkan secara resmi.
Ketua Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna (kiri) saat mendaftarkan Bacaleg yang diterima langsung Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna (kanan)

ruzka.republika.co.id--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, telah menerima 850 bakal calon legislatif (Bacaleg) dari 17 partai politik (Parpol). Hanya satu Parpol yang belum mendaftarkan Bacaleg usai penutupan pendaftaran pada Ahad (14/05/2023) yakni Partai Garuda.

Adapun 17 Parpol yang sudah mendaftarkan Bacaleg yakni PKS, PDIP, Gerindra, Demokrat, Golkar, PAN, PPP, PKB, PSI, Nasdem, Hanura, Partai Ummat, PKN, Partai Gelora, Partai Buruh, Perindo, PBB.

"Sudah 850 Bacaleg yang di daftarkan secara resmi. Setelah ini kami akan melakukan tahapan verifikasi admistrasi Bacaleg yang telah disampaikan masing-masing Parpol. Tahapan ini kami lakukan mulai 15 Mei sampai 23 Juni 2023,” ujar Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna, Selasa (16/05/2023).

Menurut Nana, setelah itu, pihaknya juga akan melakukan tahapan Daftar Calon Sementara (DCS) 19-28 Agustus 2023. “Pada waktu yang sama, kami juga akan menerima masukan dan tanggapan masyarakat yang disampaikan, ada tahapan itu,” jelasnya.

Lanjut Nana, masyarakat nantinya, dapat memberikan tanggapan atau masukan terkait dengan DCS yang diumumkan oleh KPU "Tanggapan dan masukan tentang DCS ini bisa disampaikan langsung ke KPU,” terangnya.

Nana mengungkapkan, saat ini ada sebanyak 18 partai politik peserta pemilu 2024. Masing-masing Parpol harus memenuhi kuota 50 Bacaleg. Dengan begitu, seharusnya ada 900 Bacaleg yang mendaftar ke KPU untuk memperebutkan 50 kursi di DPRD Kota Depok.

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok Pradi Supriatna menargetkan 14 kursi di DPRD Kota Depok serta untuk setiap daerah pemilihan (Dapil) dapat meraih dua hingga tiga kursi.

“Pada Pemilu 2019 lalu itu Partai Gerindra Depok dapat 10 kursi. Pada Pemilu 2024 kami menargetkan 14 kursi. Kami juga akan memperjuangkan Prabowo Subianto jadi Presiden," tegasnya.

Ketua Partai Buruh Kota Depok Wido Pratikno mengatakan partainya menargetkan 10 kursi di DPRD Kota Depok agar bisa mencalon Wali Kota Depok.

"Kami berharap bisa mengubah kebijakan yang pro rakyat kecil dan miskin. Mudah-mudahan warga Kota Depok mendukung kami untuk mendapatkan 10 kursi," tegasnya.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengajak seluruh lapisan masyarakat terutama para Bacaleg dan pendukungnya untuk berkompetisi secara sehat di Pemilu 2024.

“Etika moral demokrasi masih perlu upaya-upaya mencerdaskan, bukan hanya politisinya saja melainkan pendukungnya juga. Ini yang sering terjadi gesekan di bawah, bahwa jagoannya ingin menang kompetisi, namun terkadang mudah terpancing,” tuturnya. (Rusdy Nurdiansyah)

× Image