Resep dan Cara Buat Cireng Kuah Pedas Bikin Seger
ruzka.republika.co.id - Cemilan enak dan membuat segar ketika menyantap, bisa dibuat di rumah.
Cemilan ini yaitu cireng kuah pedas, cocok untuk para pencinta pedas.
Untuk itu artikel ini menyediakan resep dan cara buat cireng kuah pedas yang bikin segear.
Berikut ini resep dan cara buat cireng kuah pedas dikutip dari akun Instagram @dapurkave yang dijamin maknyos.
Baca juga: Pemkot Depok Siapkan Hibah Lahan dan Gedung untuk MI dan MTsN
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Ikan Bumbu Sambel, Cocok Buat Menu Makan Siang
Bahan - bahan:
- 3 centong nasi setara 250 gr beras
- 9 sdm tepung kanji
- 1 sdm garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 600 ml air
- 3 bawang putih
- 15 sdm tepung kanji
Baca juga: Teks Sholawat Nariyah Lengkap Tulisan Arab, Latin, Artinya
Baca juga: Ini Resep dan Cara Membuat Tahu Isi Ayam
Bahan kuah:
- 2 bawang putih
- 3 cabe keriting
- 5 cabe rawit
- 15 cabe kering
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdm gula pasir
- 2 daun bawang
- 600 ml air
- minyak goreng
- thinwall ukuran 200 ml
Baca juga: DMI Depok Fokus Pembentukan Masjid Siaga Bencana
Baca juga: Resep Muffin Pisang Pandan Coklat Cocok Buat Buka Puasa Ramadan
Cara buat:
1. Siapkan blender masukkan nasi, tepung kanji, kaldu bubuk, bawang putih dan air, blender
sampai halus
2. Siapkan teflon, masukkan adonan nasi, aduk sampai Kalis
3. Siapkan wadah yang berisi tepung kanji dan adonan nasi, bentuk pipih jika ingin dijual
Frozen Food bisa langsung di masukkan thinwall ya, diamkan cireng selama 10 menit,
4. Panaskan minyak, goreng sampai cireng matang
5. Haluskan semua bahan kuah, panaskan sedikit minyak, tumis sampai harum tambahkan
garam, gula, kaldu bubuk tambahkan juga air, tunggu sampai mendidih
6. Masukan daun bawang aduk2
7. Siapkan thinwall uk 200 ml, masukkan cireng nasi lalu siram dengan kuah.
Demikian resep dan cara buat cireng kuah pedas yang buat seger ketika menyantap.(Supriyadi)