Home > News

Bikin Titik Dua Jadi Rata di Excel Mudah dan Tidak Ribet, Begini Caranya

Word dan Excel menjadi makanan sehari-hari di perkantoran, organisasi, dan lainya. Nah untuk kali ini ada cara mudah dan tidak ribet pengguna Excel untuk membuat titik dua jadi rata.
Ilustrasi. Cara membuat titik dua jadi rata di Excel. foto: ruzka.republika.co.id

ruzka.republika.co.id - Word dan Excel menjadi makanan sehari-hari di perkantoran, organisasi, dan lainya.

Untuk membuat laporan rapih dan enak dilihat di Excel banyak cara dan rumus.

Nah untuk kali ini ada cara mudah dan tidak ribet pengguna Excel untuk membuat titik dua jadi rata.

Berikut cara membuat titik dua jadi rata di excel, tanpa bingung simak di artikel ini.

Ketika ada tugas pekerjaan atau lainya diminta untuk membuat data dengan menggunakan excel, kadang ribet harus satu persatu membuat titik dua.

Nah ada cara mudah membuat titik dua jadi rata di excel, tanpa ribet ikuti langkah-langkah sebagai berikut.

Nah berikut ini langkah-langkah membuat titik dua jadi rata di execel.

Pertama, Anda harus buka excel di laptop atau di PC.

Kedua, ketik yang Anda inginkan dan sorot cell yang mau dititik dua.

Ketiga, Anda harus tekan Ctrl+1, setelah disorot tulisanya.

Keempat, kemudian akan timbul format sel, dan pilih suai lalu ketik a keong, bintang dan titik dua atau @, *, dan : di bagian tipe.

Lalu kelima, Anda klik tulisan OK bertanda sudah selesai dan hasilnya. (Supriyadi)

× Image