Home > News

BNN Depok Keliling Pasar Kaget Merdeka Mencari Hani, Ada Apa Dengan Hani?

Suasana Pasar Kaget Merdeka yang ramai, semakin ramai dengan kehadiran Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Depok yang keliling pasar, mencari orang yang bernama Hani. Pasalnya, jika ada yang bernama Hani akan mendapat goodie bag spesial dari BNN Depo
BNN Depok bersama warga yang bernama Hani, diberikan gudie bag dalam rangka HANI FOTO: BNN Depok

ruzka.republika.co.id- Suasana Pasar Kaget Merdeka yang ramai, semakin ramai dengan kehadiran Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Depok yang keliling pasar, mencari orang yang bernama Hani.

Pasalnya, jika ada yang bernama Hani akan mendapat goodie bag spesial dari BNN Depok, berupa termos War on Drugs.

Sub Koordinator Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kota Depok, Purwoko mengatakan, pencarian nama Hani ini dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang jatuh tiap tahunnya pada tanggal 26 Juni.

"Kami ingin peringatan ini mendapat atensi khusus dari masyarakat. Jadi kami buat kegiatan yang bersifat santai seperti permainan, dengan mencari orang yang bernama Hani," jelas Purwoko, Ahad (26/06/2022).

Staff BNN Depok berkeliling di sepanjang Jalan Merdeka sembari mengangkat tinggi-tinggi kertas yang bertuliskan Hani.

"Alhamdulillah dalam kurun waktu 3 jam (08.00-11.00 WIB) kami berhasil mendapat 2 orang yang bernama Hani. Tidak hanya kami berikan hadiah, kami juga memberikan sedikit edukasi tentang Hani kepada 2 orang yang beruntung tersebut." jelasnya.

BNN Depok, lanjut Purwoko terus menyosialisasikan gerakan melawan narkoba. Tidak hanya saat peringatan HANI saja. Namun di segala kegiatan, sosialisasi akan selalu dilakukan.

"Tidak hanya hari ini saja, di peringatan Puncak Hani yang akan digelar pada hari Senin, kami akan mengadakan kegiatan Donor Darah, yang berlokasi di Depok Town Square, pada pukul 13.00-15.30 WIB. Tentu disamping kegiatan donor tersebut, akan ada penyampaian informasi mengenai bahaya narkoba kepada masyarakat" tambah Purwoko

"Kami berharap masyarakat sadar bahwa narkoba dapat merusak masa depan bangsa dan generasi penerus. Maka kami selalu menggalakan untuk katakan tidak pada narkoba," tutup Purwoko. (Mia Nala)

× Image