Manfaat Memotong Rambut, Dapat Mengatasi Kerusakan dan Meningkatkan Kesehatan Rambut
JAKARTA – Memotong rambut bukan hanya sekedar mengganti model saja loh, tetapi juga ada manfaat dari memotong rambut. Paling utama adalah kesehatan rambut itu sendiri.
Banyak yang mengatakan, rambut yang indah dan terawatt akan menentukan penampilan seseorang secara keseluruhan. Oleh karena itu, sangat penting menjaga mahkota kepala ini.
Memilih produk perawatan adalah salah satu cara dalam merawat rambut. Membersihkan secara rutin, hingga memberikan nutrisi, menjaga asupan bergizi adalah sebagian dari langkah menjaga kesehatan rambut.
Selain itu, mengunting atau memotong rambut juga berkaitan dengan kesehatan rambut. Yuk sima apa saja manfaat dari menggunting rambut.
1. Mengatasi rambut bercabang dan mudah patah
Kebiasaan mewarnai rambut, biasanya akan berakhir dengan rambut bercabang. Hal ini jika selama proses rambut diwarnai tidak dirawat. Meluruskan rambut menggunakan catokan juga dapat menyebabkan rambut bercabang, apalagi jika dilakukan secara sering, karena paparan suhu panas dari alat pelurus atau bahan kimia bisa menyebabkan kerusakan lapisan rambut.
Penggunaan sampo dan kondisioner biasanya digunakan untuk merawat rambut yang rusak. Namun, tetap tidak dapat memperbaiki struktur rambut secara keseluruhan.
Cara lain yang bisa dilakukan adalah memotong atau menggunting rambut, bisa dibagian yang rusak atau hanya ujungnya saja yang bercabang. Jika dilakukan secara berkala, dapat mendorong pertumbuhan rambut baru yang lebih sehat.
2. Mempercepat pertumbuhan rambut
Memotong rambut juga akan mendorong pertumbuhan rambut secara berkala. Tetapi tidak mempercepat rambut agar menjadi Panjang. Jadi hanya sebuah mitos saja, jika ada yang mengatakan semakin sering memotong rambut, maka rambut akan cepat Panjang.
Meski demikian, mengingat kesehatan rambut adalah salah satu faktor penting guna mendukung pertumbuhan rambut, Anda tetap disarankan untuk gunting rambut secara rutin untuk menjaganya tetap sehat.
Ada dua jenis rambut, dan waktu dalam memotongnya. Untuk rambut pendek disarankan untuk memotong 1-2 bulan sekali. Sedangkan rambut Panjang disarankan menggunting 3-6 bulan sekali.
3. Membuat rambut tampak lebih tebal
Memotong rambut tidak membuatnya tumbuh lebih tebal, karena ujung rambut menjadi terlihat tumpul. bahkan laju pertumbuhannya. Meski demikian, menggunting rambut merupakan cara yang tepat untuk mengatasi kerusakan pada rambut.
Menggunting rambut dengan model tertentu juga dapat membuat rambut lebih bervolume, dan tampak lebih tebal. Tentu hal ini akan berdampak pada penampilan kamu, terutama jika kamu memiliki rambut yang cenderung tipis.
Manfaat memotong rambut tersebut, mungkin dapat menjadikan rekomendasi kamu jika memiliki masalah dalam kerusakan rambut. Semoga bermanfaat.