Home > Olahraga

Timnas Indonesia Tanpa Kapten Iqbal Lawan Malaysia

Indonesia dan Malaysia akan bentrok di Stadion Pakansari, Ahad (9/10/2022).
Kapten timnas U-17 Indonesia Iqbal Gwijangge.
Kapten timnas U-17 Indonesia Iqbal Gwijangge.

ruzka.republika.co.id - Dua kartu kuning dikantongi Iqbal Gwijangge. Kapten timnas U-17 Indonesia itu dipastikan absen melawan Malaysia pada laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Indonesia dan Malaysia akan bentrok di Stadion Pakansari, Ahad (9/10/2022). Pertandingan ini akan menentukan ke putaran final Piala Asia U-17 2023.

Tim Garuda Muda yang sudah mengantongi 9 poin dari tiga pertandingan cukup bermain imbang untuk lolos. Tapi, Malaysia wajib menang karena baru koleksi 7 poin.

Tentu ini akan menjadi pertandingan yang menarik. Sayangnya, timnas Indonesia tanpa kapten Iqbal Gwijangge yang terjerat akumulasi kartu kuning.

"Iqbal sudah dua kali kartu, kemungknan tidak bisa main," kata pelatih Bima Sakti dalam konferensi pers seusai Timnas U-17 Indonesia menumbangkan Palestina di Stadion Pakansari, Jumat (7/10/2022).

Selain Iqbal ada sejumlah pemain lain mengalami masalah cedera.

"Memang ada beberapa pemain yang harus dirawat kayak Iqbal, Azaki sempat dibantu teman-teman yang lain untuk balik ke ruang ganti," tutur Bima.

"Nanti akan kami suruh cek dokter apakah bisa siasati untuk main nanti," Bima menambahkan.

Sebagaimana diketahui, melawan Malaysia adalah laga terakhir timnas U-17 Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Arkhan Kaka dan kawan-kawan wajib mengoleksi poin saat bertarung dengan Malaysia untuk bisa tampil di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Sementara ini, Timnas U-17 Indonesia memimpin klasemen Grup B, dengan raihan sembilan poin.

Diikuti oleh Malaysia yang telah membukukan tujuh poin dari tiga laga yang dilakoni.* (yayan)

× Image