RUZKA INDONESIA — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kembali memperkuat sinergi dengan masyarakat melalui program Jumat Keliling (Jumling) 2026.
Kali ini, Desa Cileungsi Kota menjadi tuan rumah dalam kegiatan yang berlangsung di Masjid Besar Al-Manshurunal Muqorrobun, Jumat (30/01/2026).
Hadir mewakili Bupati Bogor, Wakil Bupati Bogor, Ade Ruhandi, (Jaro Ade) disambut antusias oleh jajaran aparat kecamatan, kepala desa se-Kecamatan Cileungsi, tokoh agama, serta warga setempat.
Turut hadir pula dalam rombongan, anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Fraksi Golkar, Amin Sugandi.
Dalam sambutannya setelah melaksanakan shalat Jumat berjamaah, Ade Ruhandi menegaskan bahwa Jumling merupakan instrumen penting bagi pemerintah untuk mendengar langsung denyut nadi aspirasi masyarakat di lapangan.
“Kegiatan Jumling ini bukan hanya agenda seremonial tahunan. Ini adalah sarana kami untuk meruntuhkan sekat antara pemerintah dan warga, mendengar permasalahan nyata, sekaligus memperkuat nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat,” ujar Wakil Bupati.
Ia juga berpesan agar masyarakat menjaga ukhuwah Islamiyah serta tetap kondusif dalam mendukung program pembangunan berkelanjutan Pemkab Bogor.
Sebagai bentuk nyata perhatian pemerintah terhadap sarana ibadah, dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati menyerahkan bantuan stimulan senilai Rp100 juta untuk kemakmuran Masjid Al-Manshurunal Muqorrobun. Bantuan ini diharapkan dapat menunjang kenyamanan jamaah dalam beribadah dan berkegiatan sosial.
Sementara itu, Kepala Desa Cileungsi Kota, Burhanudin, menyampaikan apresiasinya atas kehadiran pimpinan daerah di wilayahnya. Ia berharap momentum ini mampu membangkitkan kembali semangat gotong royong warga.
“Kehadiran Bapak Wakil Bupati adalah motivasi bagi kami di tingkat desa. Kami berharap komunikasi dua arah seperti ini terus berlanjut demi kemajuan Cileungsi Kota yang lebih baik,” pungkas Burhanudin.
Kegiatan ditutup dengan dialog hangat antara pejabat daerah dan masyarakat, menciptakan suasana kekeluargaan yang khidmat hingga akhir acara. (***)
Jurnalis: Dwi Retno Sari
Editor: Rusdy Nurdiansyah
Email: rusdynursiansyah69@gmail.com


Komentar