Nasional
Beranda » Berita » Saatnya Personel Berprestasi Polres Garut Mendapat Penghargaan

Saatnya Personel Berprestasi Polres Garut Mendapat Penghargaan

Upacara digelar Polres Garut terkait kenaikan Pangkat Pengabdian, sekaligus pemberian penghargaan kepada personel berprestasi. (Foto: Dok Ridwan)
Upacara digelar Polres Garut terkait kenaikan Pangkat Pengabdian, sekaligus pemberian penghargaan kepada personel berprestasi. (Foto: Dok Ridwan)

RUZKA INDONESIA – Bertempat di Lapang Apel Mapolres Garut Jawa Barat (Jabar), Rabu (03/12/2025), Polres Garut, Jawa Barat (Jabar) menggelar upacara khusus.

Upcara tersebut terkait kenaikan Pangkat Pengabdian Periode 01 Desember 2025 sekaligus pemberian penghargaan kepada personel berprestasi,

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB, dipimpin langsung oleh Kapolres Garut, AKBP Yugi Bayu Hendarto selaku Inspektur Upacara.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Garut Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat, para Pejabat Utama Polres Garut, perwira, tamu undangan, personel Polri dan ASN Polres Garut.

Pada kesempatan ini, dua orang personel menerima Kenaikan Pangkat Pengabdian, yaitu AKBP Moh Duhri dan Penata Muda Ushi Apriani Zaqiah.

Polisi Cek TKP Temuan Mortir di Bukit Panjiwangi Tarogong Kaler Garut

Selain itu, 17 orang personel Polres Garut memperoleh penghargaan atas dedikasi, loyalitas, dan prestasi dalam pelaksanaan tugas.

Mereka di antaranya Aipda Reza Yuda, Aipda Dian Sujatmiko, Aipda Chandra Permana, Bripda Fadel Baedelah Ahmad, Aiptu Yudiana Rahman, hingga Bripda Syam Abdoel Jabbar.

Dalam amanatnya, Kapolres Garut menyampaikan rasa syukur serta apresiasi atas pengabdian dan prestasi personel.

“Kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan yang harus diraih melalui penilaian obyektif terhadap prestasi, dedikasi, loyalitas serta perilaku tidak tercela.” tegasnya.

Seraya mengucapkan selamat kepada AKBP Moh. Duhri dan Penata Muda Ushi Apriani Zaqiah atas kenaikan pangkat pengabdian.

Suami di Sleman Kejar Penjambret hingga Tewas Dipidana: Polri Berkelit Soal Batas Pembelaan Diri

Begitu juga kepada 17 personel yang menerima penghargaan. “Semoga menjadi motivasi untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” pungkas Kapolres Garut. (***)

Jurnalis: Ridwan