Nasional
Beranda » Berita » Jelang Lebaran, Terjadi Peristiwa Kebakaran di Perumahan Pondok Duta 2 Depok

Jelang Lebaran, Terjadi Peristiwa Kebakaran di Perumahan Pondok Duta 2 Depok

Petugas Damkar Kota Depok sedang melakukan pendinginan satu rumah yang mengalami kebakaran di Perumahan Pondok Duta 2, Blok 3 Nomor 1, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Ahad (30/03/2025). (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok) 
Petugas Damkar Kota Depok sedang melakukan pendinginan satu rumah yang mengalami kebakaran di Perumahan Pondok Duta 2, Blok 3 Nomor 1, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Ahad (30/03/2025). (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK — Jelang Lebaran, terjadi peristiwa kebakaran rumah di Perumahan Pondok Duta 2, Blok 3 Nomor 1, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Ahad (30/03/2025).

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok bergerak cepat dalam menangani kebakaran yang terjadi siang hari, dan berhasil dikendalikan dalam waktu kurang dari 2 jam.

Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Adnan Mahyudin, mengatakan pihaknya menerima laporan mengenai kebakaran pada pukul 14.04 WIB. Tim langsung diberangkatkan menuju lokasi pada pukul 14.07 WIB dan tiba di tempat kejadian pada pukul 14.15 WIB. Setelah upaya pemadaman intensif, api berhasil dikendalikan sepenuhnya pada pukul 16.10 WIB.

Baca juga: Daya Tarik Berbelanja di Pasar Rakyat Takbiran Kampung Lio Depok, Tradisi Tahunan Sejak 1970

"Menurut laporan, kebakaran ini disebabkan oleh kelalaian saat memasak, di mana kompor dibiarkan menyala tanpa pengawasan. Akibatnya, api merambat dan menghanguskan rumah dengan luas area yang terbakar mencapai 20×25 meter. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kerugian materi masih dalam proses perhitungan oleh pihak terkait," ujar Adnan.

Dukung Kapolri dan DPR, Sahabat Presisi Surati Presiden Prabowo Soal Kedudukan Polri

Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok mengerahkan total 4 unit pompa dari dua UPT berbeda. Rincian unit yang dikerahkan adalah UPT Cimanggis sebanyak iga unit pompa 1.000 liter, 4.000 liter, dan 8.000 liter.

"Sementara dari Pos Merdeka menerjunkan satu unit mobil pompa berkapasitas 4.000 liter," terang Adnan.

Baca juga: Libur Lebaran 2025, Damkar Depok Siagakan 192 Personel Selama 24 Jam

Sebanyak 11 personel turut diterjunkan untuk menangani kebakaran ini. Dalam proses pemadaman, mereka menggunakan berbagai peralatan, termasuk Alat Pelindung Diri (APD), SCUBA, sarung tangan, ganco, nozel, selang berukuran 2,5 inci dan 1,5 inci, serta Y-Connection.

"Kaminmengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dalam penggunaan alat masak untuk mencegah insiden serupa terjadi di kemudian hari. Pastikan untuk selalu mematikan kompor setelah digunakan dan jangan meninggalkannya dalam keadaan menyala tanpa pengawasan," imbau Adnan. (***)

Polres Garut Gelar Shalat Gaib, Doakan Dua Personel Polres Cimahi yang Gugur Saat Tugas Kemanusiaan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

01

Merasa Dibackingi, Disegel Tetap Beroperasi, Satpol PP Depok Akhirnya Tutup Paksa Koat Coffee

02

Berlaku Nasional, Polres Garut Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan Gratis Contact Center 110

03

Lapor KDM, Diintimidasi Preman, Pembongkaran Bangunan di Atas Air Situ 7 Muara Depok Terhenti!

04

Depok akan Bangun Pabrik Pengelolaan Sampah RDF di TPA Cipayung

05

Depok Bebas Kabel Udara, Kali Ini Jalan Serua Diterbitkan

06

Awak Media Apresiasi Dedikasi Kepolisian Jaga Kelancaran Lalu Lintas di Garut

07

Indosat Konektivitaskan ‘Lidah Menari-nari’ Dapoerinduu, Sajikan Brownies Sehat Bercitarasa Cokelat Keju

Sorotan






Kolom