Nasional
Beranda » Berita » Pasca Bencana Tanah Longsor di Jembatan Cinangsi, Polsek Sukawening Garut Lakukan Kerja Bakti

Pasca Bencana Tanah Longsor di Jembatan Cinangsi, Polsek Sukawening Garut Lakukan Kerja Bakti

Dipimpin Kapolsek Sukawening, team gabungan bahu membahu membersihkan material longsor di sekitar Jembatan Cinangsi. (Foto: Dok Ridwan)
Dipimpin Kapolsek Sukawening, team gabungan bahu membahu membersihkan material longsor di sekitar Jembatan Cinangsi. (Foto: Dok Ridwan)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK – Pasca terjadinya bencana tanah longsor di Jembatan Cinangsi, Polsek Sukawening Polres Garut, Jawa Barat (Jabar) lakukan kerja bakti.

Aktivitas pembersihan material sisa longsor berupata tumpukan tanah dan bebatuan tersebut dilakukan bersama unsur Forkopimcam dan warga Sukawening, Jumat (07/11/2025) mulai pukul 07.00 WIB.

Pasalnya kawasan di sekitar Jembatan Cinangsi Jalan Raya Desa Mekarwangi – Desa Sukamukti, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut tersebut sebelumnya tertimpa runtuhan tanah longsor.

Baca juga: Wujud Kepedulian terhadap Anggota Penderita Hipertensi dan Diabetes, Polres Garut Gelar Pemeriksaan Kesehatan dan Senam Prolanis

Kegiatan melibatkan Kapolsek Sukawening, Iptu Budiman Suhardiana, bersama anggota, Danramil.

Dukung Kapolri dan DPR, Sahabat Presisi Surati Presiden Prabowo Soal Kedudukan Polri

Lalu juga diikuti Camat Sukawening, Kepala Desa Mekarwangi dan Sukamukti beserta perangkat desa serta masyarakat setempat.

Kerja bakti ini, kata Kapolsek bertujuan untuk membersihkan sisa tanah longsor yang menutupi akses jalan, serta memastikan kondisi jalan raya kembali normal, aman dan nyaman untuk digunakan warga.

Team gabungan terdiri dari berbagai unsur tersebut nampak semangat melakukan gotong-royong. Dengan peralatan yang dibawa masing-masing, mereka bekerja sama membersihkan area sekitar Jembatan Cinangsi.

Baca juga: Presiden Prabowo Lantik Jimly Asshiddiqie jadi Ketua Komisi Percepatan Reformasi Polri

Selain itu, Forkopincam Sukawening pun memberikan himbauan kepada warga melalui pemasangan banner larangan membuang sampah sembarangan di area tersebut, guna mencegah terjadinya longsor susulan dan menjaga kebersihan lingkungan.

Polres Garut Gelar Shalat Gaib, Doakan Dua Personel Polres Cimahi yang Gugur Saat Tugas Kemanusiaan

"Kepedulian terhadap kebersihan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana ini menunjukkan komitmen Polri, TNI, Satpol PP dan masyarakat untuk bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik," papar Kapolsek Sukawening.

Melalui kegiatan ini, harapnya, warga semakin peduli dengan kebersihan lingkungan dan memperkuat kerjasama antara masyarakat dan aparat pemerintah dalam menjaga kelestarian serta keselamatan lingkungan sekitar. (***)

Jurnalis: Ridwan

Dari Sarasehan Seri Asta Cita, Hidup dan Menghidupkan Pancasila

Terpopuler

01

Merasa Dibackingi, Disegel Tetap Beroperasi, Satpol PP Depok Akhirnya Tutup Paksa Koat Coffee

02

Berlaku Nasional, Polres Garut Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan Gratis Contact Center 110

03

Depok akan Bangun Pabrik Pengelolaan Sampah RDF di TPA Cipayung

04

Lapor KDM, Diintimidasi Preman, Pembongkaran Bangunan di Atas Air Situ 7 Muara Depok Terhenti!

05

Depok Bebas Kabel Udara, Kali Ini Jalan Serua Diterbitkan

06

Awak Media Apresiasi Dedikasi Kepolisian Jaga Kelancaran Lalu Lintas di Garut

07

Indosat Konektivitaskan ‘Lidah Menari-nari’ Dapoerinduu, Sajikan Brownies Sehat Bercitarasa Cokelat Keju

Sorotan






Kolom