Nasional
Beranda » Berita » DPC Partai Demokrat Kota Surabaya Pastikan Dukung AHY Kembali Pimpin Partai Demokrat

DPC Partai Demokrat Kota Surabaya Pastikan Dukung AHY Kembali Pimpin Partai Demokrat

Ketua Umum Partai Demokrat yang juga Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)
Ketua Umum Partai Demokrat yang juga Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK – Partai Demokrat akan menggelar Kongres ke-VI di Jakarta pada 24-25 Februari 2025 dengan salah satu agenda utamanya adalah pemilihan ketua umum partai untuk periode 2025-2030.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya Lucy Kurniasari memastikan akan mendukung dan memilih Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk memimpin kembali Partai Demokrat periode 2025-2030.

"Dukungan itu kami berikan karena kepemimpinan AHY sudah teruji. AHY mampu mengonsolidasi internal partai saat Moeldoko ingin mengambil alih Partai Demokrat," ujar Lucy kepada RUZKA INDONESIA, Rabu (19/02/2025).

"Soliditas internal partai begitu kuat sehingga Moeldoko dapat ditolak dengan tegas keberadaannya di Partai Demokrat," jelas Lucy.

Menurut Anggota Komisi IX DPR RI ini, semua itu karena AHY mampu merekatkan semua kekuatan partai yang membuat internal partai tegak lurus di bawah komando AHY.

Jamiluddin Ritonga: Budisatrio Berpeluang Duduki Kementerian di Kabinet Merah Putih

Selain itu, tambah Lucy, AHY juga berhasil mengonsolidasikan semua kekuatan Partai Demokrat. Hal ini membuat kader sangat mencintai AHY.

Kecintaan terhadap AHY, ujar Lucy, semakin menguat setelah menjadi menteri. Saat menjadi Menteri ATR/BPN, AHY melakukan gebrakan dengan slogan perang terhadap mafia tanah.

Meskipun tak lama menjadi Menteri ATR/BPN, namun kiprah AHY sangat membanggakan. Hal itu membuat kader menjadi semakin mencintai AHY.

Gebrakan yang sama, lanjut Lucy, juga dilakukan AHY saat ditunjuk menjadi Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan. AHY saat menyambut Natal dan Tahun Baru 2025 menurunkan tiket pesawat.

Pada Lebaran 2025, menurut Lucy, AHY juga akan menurunkan tiket pesawat dan jalan tol. Semua itu dilakukan AHY untuk meringankan anak bangsa yang akan berlebaran.

Langkah Baru dari Dawuan: Ketua Komisi III DPRD Majalengka Bantu Wardini Kembali Mandiri

"Dengan kepemimpinan yang mengakar di internal dan prestasinya sebagai menteri, AHY sangat layak memimpin kembali Partai Demokrat. Karena itu, DPC Partai Demokrat Surabaya sepenuhnya mendukung dan akan memastikan AHY terpilih kembali menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2025-2030," tandas Lucy. (***)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

01

Merasa Dibackingi, Disegel Tetap Beroperasi, Satpol PP Depok Akhirnya Tutup Paksa Koat Coffee

02

Lapor KDM, Diintimidasi Preman, Pembongkaran Bangunan di Atas Air Situ 7 Muara Depok Terhenti!

03

Berlaku Nasional, Polres Garut Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan Gratis Contact Center 110

04

Depok akan Bangun Pabrik Pengelolaan Sampah RDF di TPA Cipayung

05

Depok Bebas Kabel Udara, Kali Ini Jalan Serua Diterbitkan

06

Awak Media Apresiasi Dedikasi Kepolisian Jaga Kelancaran Lalu Lintas di Garut

07

Indosat Konektivitaskan ‘Lidah Menari-nari’ Dapoerinduu, Sajikan Brownies Sehat Bercitarasa Cokelat Keju

Sorotan






Kolom