Nasional
Beranda » Berita » Dinas PUPR Depok Evaluasi Penyelenggara Pelayanan Publik untuk Tingkatkan Kualitas

Dinas PUPR Depok Evaluasi Penyelenggara Pelayanan Publik untuk Tingkatkan Kualitas

Dinas PUPR Kota Depok menjalani evaluasi yang dilakukan internal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bekerjasama dengan akademisi di ruang rapat DPUPR, Rabu (04/06/2025). (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok) 
Dinas PUPR Kota Depok menjalani evaluasi yang dilakukan internal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bekerjasama dengan akademisi di ruang rapat DPUPR, Rabu (04/06/2025). (Foto: Dok Diskominfo Kota Depok)

RUZKA-REPUBLIKA NETWORK — Tingkatkan kualitas, penyelenggara pelayanan publik Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok dievaluasi.

Kegiatan ini merupakan evaluasi yang dilakukan internal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bekerjasama dengan akademisi sebagai evaluator, kepada seluruh Perangkat Daerah (PD).

Terdapat beberapa aspek penilaian. Seperti, standar pelayanan, sarana dan prasarana, inovasi, dan lain sebagainya.

Baca juga: Depok Perkuat Peran Satgas KTR di Lingkungan Pelayanan Kesehatan, Fokus Utama RS dan Puskesmas

"Kita ingin lihat yang dilakukan PD apa sudah sesuai dengan standar yang ditentukan. Jika belum, agar dilengkapi dan disempurnakan," ujar Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok, Novi Andriani usai melakukan evaluasi di Kantor Dinas PUPR Kota Depok, Jalan Raya Jakarta-Bogor, Rabu (04/06/25).

Polsek Caringin Polres Garut Amankan Ribuan Butir Obat Keras tanpa Izin

Menurut Novi, penilaian ini dilakukan dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan publik Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kepada masyarakat, khususnya oleh Dinas PUPR Kota Depok kepada pengguna layanan. Agar masyarakat di Kota Depok yang menggunakan layanan DPUPR, tidak hanya puas, tetapi juga mencapai level bahagia.

"Secara garis besar, Dinas PUPR Kota Depok sudah hampir sempurna. Hanya saja ada beberapa hal belum terpublikasi, seperti hasil Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM). Namun, kami beri kesempatan untuk segera diunggah di medsos," jelasnya.

Baca juga: Resmi Beroperasi TransJabodetabek Rute SawanganLebak Bulus, Berikut Jadwal dan Tarifnya

Kepala Dinas PUPR Kota Depok, Citra Indah Yulianty menyadari, pelayanan publik bukan hanya sekadar persoalan administrasi. Lebih dari itu, harus tercatat secara sistem dan serba digital. Untuk itu, pihaknya akan berbenah agar hasil akhir IKM menunjukan kepuasan dari responden yaitu masyarakat.

"Dengan adanya penilaian ini, kami mendapat masukan positif terkait apa saja yang kurang dan harus dilengkapi. Kami akan sempurnakan, agar bisa memberikan pelayanan prima ke masyarakat," ungkapnya. (***)

APERMA Rencanakan Aksi ke Mapolres, Kejari Hingga Mapolda, Desak Pengusutan 73 Laporan Dugaan Proyek Bermasalah di Majalengka

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

01

Merasa Dibackingi, Disegel Tetap Beroperasi, Satpol PP Depok Akhirnya Tutup Paksa Koat Coffee

02

Lapor KDM, Diintimidasi Preman, Pembongkaran Bangunan di Atas Air Situ 7 Muara Depok Terhenti!

03

Sempat Terhenti, Pembongkaran Bangunan Jogging Track di Badan Air Situ 7 Muara Sawangan Depok Dilanjutkan

04

Berlaku Nasional, Polres Garut Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan Gratis Contact Center 110

05

Depok akan Bangun Pabrik Pengelolaan Sampah RDF di TPA Cipayung

06

Suzuki Carry Minivan 2026, Irit dengan Kegagahan dan Kenyamanan

07

Warga Dukung Pembangunan Jogging Track Diatas Air Situ 7 Muara Depok, Benarkah Itu?

Sorotan






Kolom