Nasional
Beranda » Berita » Ratusan Pegawai Kemenag Majalengka Peringati HAB ke-80, Wabup: Kunci Majalengka Langkung SAE Ada di Kerukunan

Ratusan Pegawai Kemenag Majalengka Peringati HAB ke-80, Wabup: Kunci Majalengka Langkung SAE Ada di Kerukunan

Ratusan pegawai Kemenag Majalengka ikuti upacara Hari Amal Bhakti Ke-80 di halaman gedung Islamic Center. (Foto: Dok Eko Widiantoro)

RUZKA INDONESIA — Ratusan pegawai Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Majalengka, Jawa Barat (Jabar) memadati halaman Gedung Islamic Center, Sabtu (3/01/2025), untuk memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kemenag RI.

Peringatan tahun ini mengusung tema “Umat Rukun dan Sinergi, Umat Damai dan Maju”.

Tema tersebut dinilai sejalan dengan visi pembangunan daerah Majalengka Langkung SAE.

Wakil Bupati Majalengka, Dena Muhamad Ramdhan, yang bertindak sebagai inspektur upacara menegaskan pentingnya peran Kemenag sebagai garda terdepan dalam menjaga kerukunan antarumat beragama di daerah.

“Tema yang diusung Kemenag RI ini sangat relevan dengan visi Majalengka Langkung SAE. Kerukunan umat menjadi fondasi utama untuk mewujudkan masyarakat yang damai dan maju,” ujar Dena dalam amanatnya.

Di Tengah Puing dan Harapan, Relawan TRAMP Bangun Hunian untuk Warga Garoga Tapsel

Ia pun mengajak seluruh jajaran Kemenag di Kabupaten Majalengka untuk terus memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah, khususnya dalam menghadapi dan menuntaskan berbagai persoalan sosial kemasyarakatan.

“Majalengka Langkung SAE tidak bisa berdiri sendiri hanya oleh pemerintah. Dibutuhkan peran stakeholder lain, salah satunya Kementerian Agama, untuk bersama-sama mensejahterakan masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Kemenag Kabupaten Majalengka, Agus Sutisna, menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Majalengka atas kolaborasi yang selama ini terjalin dengan baik.

Pada momentum HAB ke-80 tersebut, Kemenag melalui GPAI (Guru Pendidikan Agama Islam) memberikan GPAI Award kepada Pemda Majalengka. Penghargaan ini diberikan atas dukungan pemerintah daerah dalam memfasilitasi Pendidikan Profesi Guru (PPG) bagi aparatur Pemda.

“Kami menghaturkan terima kasih kepada Pemda Majalengka yang selalu bersinergi dengan kami. Pada momen ini, GPAI memberikan GPAI Award kepada Pemda yang telah mem-PPG-kan karyawannya, untuk selanjutnya kami lanjutkan dengan sertifikasi agar menjadi guru yang profesional,” kata Agus.

Kapolres Garut Perkuat Sinergi dengan MUI dan Ponpes As Sa’adah

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Majalengka juga menyematkan tanda kehormatan Satya Lencana kepada sejumlah pegawai Kemenag Kabupaten Majalengka sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam melayani masyarakat.

“Saya berharap seluruh jajaran Kementerian Agama terus mendedikasikan diri sepenuh hati untuk kepentingan negara dan untuk mewujudkan Majalengka Langkung SAE,” pungkas Dena. (***)

Jurnalis: Eko Widiantoro
Editor: Rusdy Nurdiansyah
Email: rusdynurdiansyah69@gmail.com

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *