Bisnis
Beranda » Berita » SANY Pamerkan Solusi Terintegrasi dan Ramah Lingkungan di Mining Indonesia 2025

SANY Pamerkan Solusi Terintegrasi dan Ramah Lingkungan di Mining Indonesia 2025

SANY meluncurkan ekskavator SY750 dan SY1250H, serta truk tambang SKT130S yang memadukan mesin bertenaga besar dengan desain yang hemat bahan bakar dan ramah lingkungan. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)
SANY meluncurkan ekskavator SY750 dan SY1250H, serta truk tambang SKT130S yang memadukan mesin bertenaga besar dengan desain yang hemat bahan bakar dan ramah lingkungan. (Foto: Dok RUZKA INDONESIA)

RUZKA–REPUBLIKA NETWORK – Di ajang Mining Indonesia 2025 di Jakarta, 17-20 September 2025 lalu, SANY Group memamerkan alat-alat pertambangan skala besar dan terbaru, serta teknologi manufaktur canggih. Di pameran ini, SANY menampilkan portofolio solusi terpadu dengan kapasitas besar dan tenaga listrik, melambangkan komitmen SANY pada keandalan operasional, keselamatan kerja, dan pembangunan berkelanjutan dalam jangka panjang di industri pertambangan.

SANY memperkenalkan rangkaian alat pertambangan mutakhir yang dirancang untuk kondisi operasional di Indonesia sekaligus mendukung dekarbonisasi. Alat-alat berat ini mencakup seluruh siklus pertambangan—mulai dari penggalian awal, pengangkutan material, hingga infrastruktur pendukung—sehingga memperkuat status SANY sebagai pemimpin pasar alat berat yang berkinerja tinggi dan andal.

Untuk tambang terbuka, SANY meluncurkan ekskavator SY750 dan SY1250H, serta truk tambang SKT130S. Unit-unit ini memadukan mesin bertenaga besar dengan desain yang hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Selain itu, SANY juga memperkenalkan seluruh model alat berat dan kendaraan elektrik, termasuk truk angkut, traktor, dan loader sebagai opsi bebas emisi yang mendukung modernisasi dan dekarbonisasi di sektor pertambangan Indonesia.

Di ajang Mining Indonesia 2025, SANY memperkuat eksistensi di pasar Indonesia dengan meresmikan sejumlah kerja sama yang bernilai lebih dari RMB 2 miliar dengan perusahaan tambang terkemuka di Indonesia — pencapaian terbaik SANY di ajang ini. Sejak merambah pasar Indonesia pada 2008, SANY telah mengirimkan lebih dari 43.000 unit alat berat, termasuk 26.000 ekskavator yang masih aktif beroperasi.

Glico WINGS Luncurkan Es Krim Frostbite Potabee, Inovasi Paling Mind-Blowing dengan Keripik Kentang Asli Pertama di Indonesia

Keberhasilan ini didukung tenaga kerja SANY yang sebagian besar direkrut secara lokal. Strategi SANY untuk mewujudkan pertumbuhan berkelanjutan meliputi produksi dan layanan lokal.

Pabrik "Lighthouse" SANY di Indonesia — pabrik pertama di industri alat berat konstruksi dan tambang global yang menerapkan standar manufaktur cerdas Tiongkok di luar negeri — kini menjadi model penerapan sistem produksi digital dan otomatis di seluruh dunia.

"SANY memberikan kinerja dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan kami, mulai dari daya tahan alat berat hingga layanan purnajual yang cepat," ujar seorang direktur pengadaan dari salah satu perusahaan tambang besar Indonesia saat penandatanganan kontrak, Jumat (03/10/2025).

Ke depan, SANY Group akan terus mendukung pembangunan infrastruktur dan inisiatif pertambangan berkelanjutan Indonesia. Dengan memperluas portofolio produk regional dan jaringan layanan, SANY bertekad memberikan nilai tambah yang lebih besar dan keandalan jangka panjang melalui keahlian manufaktur dan teknologi. (***)

Suzuki Carry Minivan 2026, Irit dengan Kegagahan dan Kenyamanan

Terpopuler

01

Merasa Dibackingi, Disegel Tetap Beroperasi, Satpol PP Depok Akhirnya Tutup Paksa Koat Coffee

02

Berlaku Nasional, Polres Garut Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan Gratis Contact Center 110

03

Lapor KDM, Diintimidasi Preman, Pembongkaran Bangunan di Atas Air Situ 7 Muara Depok Terhenti!

04

Depok akan Bangun Pabrik Pengelolaan Sampah RDF di TPA Cipayung

05

Depok Bebas Kabel Udara, Kali Ini Jalan Serua Diterbitkan

06

Awak Media Apresiasi Dedikasi Kepolisian Jaga Kelancaran Lalu Lintas di Garut

07

Indosat Konektivitaskan ‘Lidah Menari-nari’ Dapoerinduu, Sajikan Brownies Sehat Bercitarasa Cokelat Keju

Sorotan






Kolom